Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuhSegala puji hanya milik Allah Subhanahu wa Ta’ala, kami memuji, memohon pertolongan dan ampunan hanya kepadaNya, kami berlindung kepada Allah dari keburukan diri kami dan dari keburukan amal perbuatan kami, barangsiapa diberikan petunjuk oleh Allah, maka tidak akan ada yang menyesatkannya, dan barangsiapa disesatkan olehNya, maka tidak akan ada yang memberikan petunjuk kepadanya. Aku bersaksi tidak ada ilah yang berhak diibadahi, kecuali Allah, Dialah yang Maha Esa lagi tidak ada sekutu bagiNya, dan aku bersaksi, bahwa Muhammad adalah hamba dan utusanNya. Alhamdulillah, puji syukur ke hadirat Allah Rabbul ‘Izzati wal Jalalah, atas segala rahmat dan hidayahNya bahwa Koperasi Nurul Huda Purbalingga dapat menjalankan rencana kerja dengan baik.
Bagi Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga, perjalanan kegiatan Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga yang dimulai pada tahun 2009 hingga 2012 merupakan tahun-tahun pahit yang penuh dengan tantangan, sekaligus proses pengembangan. Fokus utama pada bulan-bulan tersebut adalah penstabilan operasional Direktorat Layanan, Direktorat Administrasi dan juga Direktorat Usaha, agar dapat melayani para anggota dengan baik sebagaimana layaknya lembaga keuangan pada umumnya, dan juga agar dapat memberikan BEP (break even point) pada setiap modal Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga. Tiga tahun berjalan, tercatatlah dalam sejarah tahun 2013 baru bisa mengalami apa yang disebut untung, karena sebelumnya mengalami devisit hingga 50 juta Rupiah. Angka devisit yang fantastis karena lembaga kecil yang baru lahir.
Kami telah menghadapi dan berhasil melewati situasi sulit dan kompleks, dengan idzin Allah Ta’ala, dalam tahun pertama pada awal beroperasinya Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga, dengan harapan bahwa lembaga keuangan syari’ah ini akan menjadi solusi dalam menghadapi sistem riba, seraya memohon kepada Allah Ta’ala untuk mempermudah dan memperbaiki amalan kami.
Keberadaan Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga sampai dengan tahun ini dan tahun-tahun yang akan datang diharapkan dapat menjadi cikal bakal pendirian lembaga yang lebih besar dengan skala modal yang lebih kuat, tentunya dengan mengoptimalkan penerapan mu’amalah yang baik dan benar.
Selanjutnya, kami mengucapkan jazakumullahu khairan kepada al-ustadz Furqon Syuhada, al-ustadz Abdun Nafi’, Ustadz Ali Mubarok, S.PdI, Madi Hakim, ST, Hari Setiawan, Bpk. Soiman, Edi Priyanto, SH, Dedy Setiawan, A.Ma, Jaiz Sutoyo, A.Md yang telah berkiprah membimbing perjalanan Koperasi BMT Nurul Huda Purbalingga, demikian juga kepada para penanam modal/anggota yang senantiasa mendukung penanaman modal, serta segenap jajaran pengawas/pengurus/karyawan dan mitra usaha.
Barakallahu fikum.
Ketua Pengurus
Abdurrofik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar